Sabtu, 17 Desember 2011

A Day of Separation

Huifffhhhh.... 
Inilah posting pertama saya. Akhirnya saya memberanikan diri untuk membuat blog ini. dengan harapan saya dapat bercerita bebas dengan semua orang tetang yang selama ini saya alami. Walaupun kemampuan berbahasa saya terbatas, tapi inilah yang dapat saya lakukan untuk mengisi hari-hari saya selanjutnya..

If it looks good, you'll see it; If it sounds good, you'll hear it; If it's marketed right, you'll buy it; but if it's real, you'll feel it

Saya tidak tau harus bercerita ke siapa, saya tidak tau harus percaya dengan siapa. GOD, hanya Dia yang selalu mendengarkan keluh kesah saya setiap hari. Semalam sudah saya benar-benar untuk mulai membalikan badan saya dari kehidupan anda. 'RZ' sebuah nama yang selama ini tidak pernah pergi dari pikiran saya.



Semalam mata saya sulit menutup. setelah berjam-jam saya membaringkan badan saya di atas tempat tidur. entah kenapa hati ini tidak mampu menerima segala apa yang saya terima sekarang. Yang terberat adalah merelakan kepergian anda dari kehidupan saya. Itu yang harus saya lakukan mulai saat ini..  terlalu besar harapan saya terhadap anda, seiring besarnya cinta saya terhadap anda. Tapi semuanya saya sudah benar-berakhir. Saya akan memulai kehidupan yang baru. Kehidupan saya yang baru tanpa kehadiran anda.

Semalam dia masih menelfon saya jam 2 pagi. Berat rasanya untuk tidak menerima panggilannya. Tapi itu yang harus saya lakukan. Tuhan berencana lain, saya di beri kesempatan untuk memulai hal yang baru.

Hari ini saya bangun pagi, seperti hal biasanya bangun pukul 04.30. Hal yang rutin saya lakukan, menyalakan air, mematikan semua lampu, membuka semua horden, mandi, lalu menyapu semua lantai dan terkhir mengepelnya. hahaha. mungkin kalau yang saya lakukan untuk saya sendiri saya senang menjalaninya. tapi..... saya harus melakukannya untuk seluruh kost an saya. Ada 10 kamar disana. Belum ditambah lagi saya harus menyiram tananam yang ada di pekarangan setiap pagi dan sore, perlu mengangkat 3 ember cat besar itu supaya saya bisa menyiram seluruhnya. Tapi Tuhan baik kepada saya, untuk pagi ini saya tidak menyiram, karena sudah hujan...:D
tapi dari semua itu saya merasa senang menjalaninya, karena memang itu job saya, sebagai orang yang paling junior disini. suatu kesejahteraan ada tahapnya. itu yang selalu saya tanamkan dalam pikiran saya. ini adalah proses pembelajaran untuk saya.

Hari ini saya harus mengurus Panitia sebuah acara di kantor saya. belum acara mulai Tiga baju sudah saya habiskan karna basah dengan keringat. saya di beri kepercayaan sebagai motor dari acara itu. Ga nanggung2, tugas pertama belu selesai sudah dtg tugas kedua, tugas kedua belum selesai udah datang lg tugas ketiga. nah giliran tugas pertama selesai, dateng tugas keempat sama ke lima. huifffff... begitulah.... pengen garuk senior rasanya. tapi apa daya :( pusing, mules, pegel2, gatel gara2 ketembe langsung muncul semua pagi itu. tp ga pa2... dr situ saya banyak belajar.. ternyata memang saya bisa.... tp....... setelah tugas selesai ya escape. :D Istirahat lahhhh......

Sebulan saya bekerja disini, sudah 2x saya masuk rumah sakit gara2 kena gejala tifus. Gimana ga kena, makan telat terus. Kerjaan sana sini ga berhenti-henti. Ditambah nafsu makan dan pikiran saya kacau...

Tapi ini adalah awal dari sebuah proses pembelajaran buat saya. saya harus kuat dan mampu untuk melewatinya.. karena saya bisa... bisa.... dan pasti bisaaa.....
Bu Santa(ibu saya) pernah memberi sms pada saya:

"Yang belum terlihat bukan berarti TIDAK ADA.
Yang belum ditemukan bukan berarti HILANG.
Yang belum berhasil bukan berarti GAGAL.
Dimana ada DOA di situ pasti ada JAWABAN.
Dimana ada iman disitu ada MUJIZAT.
Dimana ada PENGHARAPAN disitu ada KEKUATAN.
dan dimana ada KASIH disitu ada KEMENANGAN."

wowowowoww... kata-kata itu yang mulai coba saya tanamkan pada diri saya sekarang. Membuat saya yakin... Tuhanlah yang utama dalam hidup ini. setelah semua yang saya alami.. hati yang terkoyak seperti bendera belanda di era 50an di surabaya.. itu Tuhan yang pulihkan kembali. Semua itu dapat saya lewati jika ada Tuhan bersama saya.. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar